Monday, September 9, 2013

Robert De Niro dan John Travolta Adu Akting Pertama Kali di Killing Season


Aktor Hollywood terkenal, Robert De Niro dan John Travolta, saling adu akting dan saling bunuh dalam Killing Season.

Dua aktor Hollywood papan atas, Robert De Niro dan John Travolta, untuk pertama kalinya beradu akting dalam film action-thriller Killing Season. Dua aktor senior ini memang benar-benar beradu, karena mereka berseteru dikisahkan dalam film garapan Mark Steven Johnson ini.

"Kami tidak pernah melihat dua aktor besar bekerja dalam film yang sama sebelumnya, dan kami sangat menantikan apa yang akan muncul dari kombinasi akting ini," ujar Avi Lerner, petinggi Millenium Films, studio yang memproduksi Killing Season.

Dalam kisah fiktif Killing Season ini, De Niro dan Travolta menjadi wujud contoh dari dampak yang mungkin saja terjadi pasca perang Bosnia pada tahun 1992-1995 yang dulu melibatkan militer Amerika. De Niro berperan sebagai pensiunan Kolonel Benjamin Ford, mantan perwira militer Amerika Serikat sekaligus NATO yang dulu ikut terjun dalam medan perang di Bosnia.

Perang Bosnia rupanya menyisakan memori buruk yang pada akhirnya kerap mengganggu batin Benjamin. Ia lalu rehat dengan menetap sementara di Pegunungan Appalachian. Masalah muncul ketika seorang turis dari Eropa, Emil Kovac, yang diperankan John Travolta, hadir di tempat peristirahatan Benjamin.

Rupanya, Emil menyamar sebagai turis. Identitas aslinya adalah eks tentara Serbia yang menyimpan dendam pada Benjamin akibat masa perang dulu. Ketika Emil menguak identitas aslinya kepada Benjamin, perseteruan yang mematikan pun tak terhindarkan.

Robert De Niro dan John Travolta sebenarnya bukan menjadi opsi pertama untuk menjadi pasangan aktor utama dalam film action-thriller ini. Tadinya, Nicolas Cage lah yang diplot untuk dipasangkan dengan John Travolta, terutama setelah kesuksesan adu akting mereka dalam Face Off (1997).

Film yang aslinya diberi judul Shrapnel ini ditulis skenarionya oleh Evan Daugherty, yang sebelumnya juga menulis skrip Snow White and the Huntsman. Skenario Killing Season menemui jalan mulus untuk diangkat ke dalam film setelah mampu menarik perhatian para produser, karena memenangkan Script Pipeline Screenwriting Competition pada tahun 2008.

“Saya menyukai proyek film ini sejak pertama kali membaca skenario Evan Daugherty. Kisahnya menegangkan, imajinatif, tak terduga dan punya kekuatan karakter yang besar dari dua tokoh utamanya," ujar Paul Breuls, bos Corsan Pictures yang juga memproduksi film ini.

Seberapa menegangkan film Killing Season yang juga dibintangi oleh Milo Ventimiglia dan Elizabeth Olin ini? Buktikan langsung dengan menontonnya di bioskop.

Sumber : www.muvila.com

No comments:

Post a Comment